Selasa, 05 Juni 2012

pembelian pemain

Guna meremajakan skuadnya, pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, menginginkan tambahan pemain muda berkualitas, dan tiga orang pemain itu dianggap sebagai sosok ideal.

Seperti dilansir Daily Mail, Fergie diberitakan akan mengeluarkan dana sebesar 72 juta Pounds (Rp 1,03 triliun) untuk mendapatkan Modric, Baines dan Tiote.

Pemain Tottenham Hotspur, Luka Modric, yang digadang sebagai pengganti sepadan Paul Scholes akan diboyong dengan harga 32 juta Pounds (Rp 461 miliar).

Cheick Tiote yang tampil konsisten di lini tengah Newcastle United, akan didatangkan dengan biaya 20 juta Pounds (Rp 288 miliar), dan sebesar itu juga nominal yang akan ditransfer United untuk mendapatkan Leighton Baines dari Everton, sebagai calon penganti Patrice Evra.

Seorang sumber dari dalam kubu MU mengungkapkan jika mereka sudah mempertimbangkan ketiga pemain tersebut.

"Kami sudah membuat pertanyaan untuk ketiga pemain, namun Sir Alex tak akan membayar biaya sebesar itu," ungkap seorang sumber yang tak disebutkan namanya.
Ternyata, Sir Alex Ferguson masih tetap bertahan pada prinsipnya untuk tidak mengeluarkan dana ekstra besar guna mendatangkan pemain, jika kondisinya memang tidak mendesak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar